02 Januari 2011

Kreasi id card



Memang benar kata orang-orang terdahulu dan orang-orang modern saat ini, mendesign, menggambar, melukis sesuatu itu merupakan hal yang sangat menyenangkan, jika sedikit disangkut pautkan dengan ilmu hayat (biology) mungkin alasannya adalah kegiatan seni yang dinilai melalui panca indera penglihatan ini berhasil memberikan stimulus kepada kelenjar terkait untuk mengeluarkan hormon endorphine yang berkorelasi dengan rasa nyaman, senang, dan bahagia

hal itu juga yang melanda diri saya saat mencoba-coba berkreasi menggunakan software-software design semisal photoshop atau corel, ada rasa puas, bahagia, dan entahlah i can't describe it with single world, hhhaa (agak lebay)

nah, pada kesempatan kali ini, saya share hasil design kreasi kartu nama (id card) yang bisa anda lihat tampilannya pada gambar paling atas

pada design ini saya mencoba mengkreasikan kartu nama dengan cara melakukan rotasi-rotasi 90 derajat, lalu pada kartu nama yang memiliki sudut horizontal, saya sedikit menambahkan latar belakang berupa gambar bitmap serta pada kartu nama yang vertikal saya buat latar belakang dengan gradasi warna yang (menurut saya) cukup sesuai :)

0 comments:

Posting Komentar

 

lafalofe Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates